Tuesday, June 10, 2008

Pascsarjana Universitas Trisakti MM-CSR

MM Trisakti membuka program pascasarjana dengan konsentrasi CSR, yang pertama di Indonesia, berikut sebagian dari isi brosur-nya:
Kepedulian dan tanggung jawab sosial perusahaan dan organisasi
pada suatu negara sangatlah diperlukan. Hal ini disebabkan kondisi dunia secara global menuntut perbaikan di segala aspek guna kelangsungan hidup di masa yang akan datang. Seiring dengan perkembangan dunia saat ini, Universitas Trisakti membuka peluang bagi masyarakat Indonesia agar memiliki kemampuan mendisaindan mengimplementasikan program CSR di perusahaan, SME dan Third Sector Organizations (Foundation/Yayasan, Koperasi, NGO, Universitas, Perkumpulan).
Keunggulan Program
1. Menggunakan metode AtKisson untuk mendisain program CSR (www.atkisson.com).
2. Case-based teaching method : dengan studi kasus CSR di Perusahaan, SME dan Third sector Organization di Indonesia.
3. Para Dosen adalah Team Teachers yang terdiri dari:
a. Doktor di bidang Sustainable Development yang memahami bidang CSR.
b. Praktisi yang merencanakan dan melaksanakan program CSR.
c. Para ahli di bidang CSR
4. Teaching Block System : 1 mata kuliah diselesaikan dalam 4 minggu. Pada minggu ke 5 dimulai mata kuliah lain. Sistem ini membuat mahasiswa fokus pada satu mata kuliah selama 4 minggu.

Untuk Informasi Selengkapnya:
Sekretariat Program Pascasarjana
Universitas Trisakti
Menara Batavia Lt. 2
Jl. KH. Mas Mansyur Kav. 126
Jakarta 10220

Sdr. Ita di 021 5739 0117 / 085 880 603 880
Fax. 021 5793 0117
Tel. 021 567 4166, 566 3232 ext. 328
www.pasca.trisakti.ac.id
atau
www.cetc-usakti.org

Corporate Social Responsibility (CSR)

Istilah CSR diperkenalkan kepada dunia oleh Howard R. Bowen lewat bukunya yang berjudul "Social Responsibilitiesof the Businessman". Populernya istilah CSR tidak diikuti oleh persepsi yang sama tentang CSR, tapi apabila ditarik sebuah kesimpulan CSR di Indonesia adalah bentuk suatu tanggung jawab suatu perusahaan terhadap lingkungan, sosial, dan ekonomi di sekitar perusahaan berada. CSR meminimalkan efek negatif memaksimalkan efek positif yang ditimbulkan oleh perusahaan dan menginternalisasikan eksternalitas. Mungkin masih sedikit perusahaan-perusahaan yang melaksanakan kegiatan CSR dengan baik dan benar. Masih banyak orang awam yang berpikir bahwa CSR hanya sekedar philanthropy/charity perusahaan, secara sekilas mungkin benar tetapi sesungguhnya CSR lebih dari hanya sekedar kegiatan philanthrophy perusahaan. Banyaknya orang awam yang berpikiran CSR adalah philanthrophy atau charity tidak terlepas dari konsep CSR yang masih baru di Indonesia dan juga berita-berita yang diliput media massa tentang CSR hanya sebatas philanthrophy dan charity.
CSR sendiri sangat luas bahasannya ini terkait dengan stakeholders suatu perusahaan yang berbeda antara satu perusahaan dengan perusahaan lainnya. Stakeholder diartikan sebagai pihak-pihak yang dapat mempengaruhi atau dipengaruhi oleh kebijakan perusahaan. Tidak hanya karena sebuah perusahaan sudah mengembangkan suatu komunitas, perusahaan tersebut sudah melakukan CSR secara penuh. Perusahaan tersebut dapat dikatakan sudah melakukan CSR terhadap salah satu stakeholdernya.
Permasalahan lain adalah masih banyaknya perusahaan atau pengusaha yang melihat kegiatan CSR sebagai Cost Center bukan sebagai profit center atau investasi jangka panjang. Mungkin karena pengusaha melihat program-program CSR tidak ada kaitan langsung antara program CSR dan profit, tetapi apabila ditelaah lebih jauh CSR merupakan salah satu variabel yang dapat meningkatkan citra perusahaan di mata publik yang dapat dijadikan bahan pertimbangan masyarakat dalam memilih suatu produk.

Monday, June 9, 2008

Belanda Fantastis

Akhirnya Belanda berjaya atas Italia dengan skor telak 3-0. Peristiwa bersejarah ini terjadi di penyisihan grup C Piala Eropa 2008. Pada awalnya gw kesel banget gak ada yang dukung Belanda, hampir semua orang termasuk komentator di TV mendukung Italia, tapi memang sebelumnya gw juga agak khawatir dengan lini belakang Belanda yang merupakan lini terlemah apabila dibandingkan dengan lini tengah dan depan. Pertama kali yang menarikperhatian gw pas kedua team masuk adalah kaus kaki warna biru yang sangat tidak matching dengan warna oranye, dan pemain tengah Belanda yang sangat tinggi yaitu Engelaar. Wah ini pemain baru pertama kali gw liat, untung keraguan tidak terbukti. Ball keepingnya yahud, umpan-umpannya terukur seorang gelandang yang handal. Asa juga hadir lewat penampilan Affelay yang masuk sebagai pemain pengganti. Belanda unggul lewat gol Van Nistelrooy, Wesley Snejder dan Van Bronckhorst. Semoga momen 1988 terulang kembali.

Sunday, June 8, 2008

Pameran CSR di Senayan

Hari Sabtu kemaren gw liat-liat pameran CSR di JACC blok B. Kebanyakan yang buka pameran adalah perusahaan migas, semen dan provinsi-provinsi dimana perusahaan migas tersebut berada yang memamerkan kegiatan-kegiatan CSR-nya. Satu-satunya perusahaan non migas adalah Tempo Scan Pasific lewat program Bodrex Reaksi Cepat-nya. Tidak ada nama-nama besar seperti Unilever, Aqua, Nestle , Sampoerna, Djarum .Mungkin perusahaan-perusahaan tersebut hanya melihat pameran CSR tersebut sebagai ajang promosi kecil karena mereka biasanya sudah mempromosikan kegiatan-kegiatan CSR mereka di media masa. Dari hasil pengamatan terlihat banyak perusahaan-perusahaan yang mempunyai kegiatan CSR yang bermutu, selain mencoba melestarikan alam,mereka juga memberdayakan masyarakat. Salah satunya yang dilakukan Freeport McMoran,
mereka mengajak masyarakat untuk berkarya, salah satunya adalah pembuatan kopi dimana seperti dijelaskan orang yang menjaga stan, karena produksinya yang belum terlalu besar kopi buatan masyarakat baru dipasarkan secara internal di kalangan Freeport. Sayang kemaren belum ada sampel kopi-nya jadi saya tidak bisa mencoba kopi tersebut. Siapa tahu nantinya kopi produksi dari Irian Jaya akan terkenal di Indonesia ataupun mancanegara. Jujur saat ini saya adalah penganut non promosi di media massa untuk CSR apabila harus membayar, karena biaya untuk berpromosi di media massa sangat besar, lebih baik apabila biaya untuk berpromosi di media massa dialihkan untuk menambah dana untuk kegiatan-kegiatan CSR.

Thursday, June 5, 2008

Use your brain

Tadi pagi temen gw cerita tentang pengalaman di kantornya. Pas temen gw masuk kantor dia gak bisa kerja karena UPS komputernya rusak dantidak bisa dihidupkan,segera dia memanggil temannya yang mengerti tentang UPS, akan tetapi orang tersebut sedang sibuk ya sudah temanku berkata "mas kalo udah beres tolong benerin ya". Setelah setengah jam berlalu dia kembali lagi ternyata orang itu gak sibuk tetapi dia bilang lagi sibuk, selidik punya selidik ternyata kalo yang manggil cewe cakep dia pasti akan mendahulukan. Akhirnya temanku nelepon salah satu cewe cakep di kantor-nya dan meminta tolong agar mau memanggilkan orang tersebut. Ternyata tidak berapa lama orang tersebut datang, tetapi setelah sadar bahwa dia ditipu dia langsung balik lagi ke meja-nya,tetapi langsung dicegat temen gw. Mungkin karena sudah ke-gep akhirnya orang tersebut mau membantu.Hehehe gw pikir canggih juga temen gw daripada ngotot agar dia dibantu dia malah pake taktik.
Moral of the story: Lebih gunakan akal daripada otot dan mulut, jangan pernah pilih kasih dalam bekerja.